Wihara Ekayana AramaWihara Ekayana Arama - Indonesia Buddhist Centre adalah sebuah wadah yang didirikan untuk membantu pemutaran roda Dharma dengan semangat non-sektarian melalui penyediaan berbagai pelayanan dan program pembinaan spiritual berkelanjutan yang berlandaskan pada esensi pandangan dan praktik yang Buddhistik. Wihara Ekayana Arama senantiasa memiliki visi untuk mengembangkan agama Buddha dalam skala yang luas.
Renungan HarianSuatu ketika Buddha berbicara kepada beberapa biksu waktu mereka duduk di hutan kecil yang ditumbuhi pohon-pohon simsapa.
Buddha mengumpulkan beberapa lembar daun simsapa di tangannya, lalu berkata kepada para biksu, “Mana yang lebih banyak, daun-daun yang ada di tanganku atau daun-daun yang ada di pohon?”
“Lebih banyak yang ada di pohon,” jawab para biksu.
“Seperti itulah perbandingan antara kebenaran yang telah Aku ajarkan kepadamu dengan kebenaran yang tidak Aku ajarkan,” kata Buddha, “Semua yang tidak Aku nyatakan itu tidak berguna bagi kehidupan suci, dan tidak akan membantu bagi kemajuan spiritual kalian. Apa yang telah Aku ajarkan adalah hakikat dari ketidakbahagiaan, dan bagaimana untuk mengatasinya. Hal-hal tersebut sudah cukup untuk membimbing dalam pencapaian kesucian dan Nirwana.”
Dr. H. Saddhatissa, Kisah Hidup Buddha, hal. 136Sabtu, 26 April 2025
PUSA - Sabtu, 26 April 2025Sabtu, 26 April 2025 14:00 - Sabtu, 26 April 2025 17:00

Namo Buddhaya


Kami mengundang dengan penuh cinta kasih para Umat Senior untuk hadir bersama-sama dalam acara penuh suka cita yang akan kita adakan pada

🗓️ Sabtu, 26 April 2025

🕘 14.00 - 17.00 WIB

🏡 Gedung Asokawardhana (Serbaguna)


Dengan tema :

Masa Muda Penuh Gairah, Masa Tua Penuh dengan Kearifan


Dengan Narasumber:

Bhikshu Bhadrasudhi


Selain itu, para umat Senior juga akan beramah tamah dan bernyanyi 🎤bersama, dan dilanjutkan dengan Line Dance 💃💃bersama Ibu Metta Suri.


Dalam bimbingan Triratna kita belajar, berlatih dan bersumbangsih, senantiasa sehat dan dengan batin yg tenang damai dan berbahagia bersama para kalyanamitra, di Wihara Ekayana Arama.


Persembahan Penuh Kasih

Salam PUSA Sehat dan Sejahtera

Wihara Ekayana Arama

Wisudhi Trisarana & Upasaka/Upasika - Kamis, 1 Mei 2025Kamis, 01 Mei 2025 09:00 - Kamis, 01 Mei 2025 11:00

WISUDHI TRISARANA DAN UPASAKA/UPASIKA

WAISAK 2569 T.B / 2025


Aku berlindung kepada Buddha, yang menunjukkan kepadaku jalan dalam kehidupan ini.

Aku berlindung kepada Dharma, jalan pengertian dan cinta kasih.

Aku berlindung kepada Sangha, komunitas yang hidup dalam keharmonisan dan keadaan sadar.


Mari ikuti Wisudhi Trisarana dan Upasaka/Upasika pada :

🗓️ : Kamis, 1 Mei 2025

(Libur Hari Buruh)

⏰ : 09.00 - 11.00 WIB

📍 : Baktisala Utama Wihara Ekayana Arama


Ketentuan :

1. Usia minimal peserta 12 tahun.

2. Peserta usia 12-15 tahun bisa memilih untuk mengambil Wisudhi Trisarana atau Upasaka/Upasika.

3. Peserta usia di atas 15 tahun hanya bisa mengambil Wisudhi Upasaka/Upasika.


Informasi & Pendaftaran :

Keisha wa.me/6285921625772

Tania wa.me/6285213290846


Registrasi online :

https://tinyurl.com/RegistrasiWisudhiWaisak


Persembahan penuh kasih,

Panitia Wisudhi Waisak 2025

Wihara Ekayana Arama

Sepekan Meditasi Vipassana - Selasa-Sabtu, 29 April - 3 Mei 2025Selasa, 29 April 2025 19:00 - Sabtu, 03 Mei 2025 21:00

Sepekan Meditasi Vipassana

Waisak 2569 T.B./2025


Meditasi Vipassana bertujuan untuk pembersihan diri melalui pengamatan terhadap diri sendiri.


Menyambut Tri Suci Waisak, Komunitas Vipassana akan mengadakan latihan bersama Sepekan Meditasi pada :

🗓️ : Selasa-Sabtu, 29 April - 3 Mei 2025

⏰ : Pkl. 19.00 - 21.00 WIB

📍 : Baktisala Utama - Wihara Ekayana Arama


Pembimbing :

1. Y.A. Dharmavimala Mahathera

2. Upasaka Pandita Alimin


Anda dapat langsung hadir sesuai jadwal yang ada di poster


Untuk informasi, hubungi :

Defi Ong : https://wa.me/+628129588890


Catatan Tambahan :

1. Latihan bersama ini bisa diikuti oleh para pemula.

2. Dihimbau agar peserta membawa barang bawaan pribadi seperlunya.

3. Peserta disarankan untuk memakai pakaian yang nyaman dan sopan.


Deep bow,

Komunitas Vipassana

Wihara Ekayana Arama

Upacara Ritual Penyalaan Pelita Waisak 2569 T.B./2025 - Sabtu, 10 Mei 2025Sabtu, 10 Mei 2025 13:00 - Sabtu, 10 Mei 2025 17:00

Upacara Ritual Penyalaan Pelita Waisak 2569 T.B./2025


Sabtu, 10 Mei 2025

Jadwal terlampir


Dalam rangka menyambut Waisak 2569 T.B./2025, Wihara Ekayana Arama mengadakan Pemasangan Pelita Waisak. Pelita dinyalakan mulai dari tanggal 10-12 Mei 2025.


Pendaftaran untuk pemasangan Pelita Waisak dapat melalui Resepsionis Wihara Ekayana Arama atau WhatsApp (WA) Wihara Ekayana Arama di nomor:

0813-1717-1116 atau 0813-1717-1119

(pilih salah satu nomor saja)


Dana partisipasi(sukarela) dapat disalurkan ke rekening :

Bank : BCA

No Rekening : 127 301 2978

A.N : Ekayana Arama - Yay Triyanavardhana Ind


atau scan barcode diposter


Persembahan penuh kasih,

Wihara Ekayana Arama


Pemasangan Pelita Waisak 2569 T.B./2025 - 10-12 Mei 2025Sabtu, 10 Mei 2025 10:30 - Sabtu, 10 Mei 2025 23:00

Pemasangan Pelita Waisak 2569 T.B./2025


Dalam rangka menyambut Waisak 2569 T.B./2025, Wihara Ekayana Arama mengadakan Pemasangan Pelita Waisak. Pelita dinyalakan mulai dari tanggal 10-12 Mei 2025


Pendaftaran untuk pemasangan Pelita Waisak dapat melalui Resepsionis Wihara Ekayana Arama atau WhatsApp (WA) Wihara Ekayana Arama di nomor:

0813-1717-1116 atau 0813-1717-1119

(pilih salah satu nomor saja)


Dana partisipasi(sukarela) dapat disalurkan ke rekening :

Bank : BCA

No Rekening : 127 301 2978

A.N : Ekayana Arama - Yayasan Triyanavardhana Indonesia


atau scan barcode diposter


Persembahan penuh kasih,

Wihara Ekayana Arama

Tri Suci Waisak 2569 T.B. / 2025 - Minggu, 12 Mei 2025Senin, 12 Mei 2025 07:30 - Senin, 12 Mei 2025 20:30

✨Tri Suci Waisak 2569 T.B. / 2025✨


Mari bersama-sama bersuka cita merayakan Hari Tri Suci Waisak di Wihara Ekayana Arama 💛🪷


Hari Tri Suci Waisak merupakan salah satu acara besar bagi umat Buddha yang memperingati Kelahiran, Pencerahan Sempurna, dan Parinibbana Guru Agung kita, Buddha Gautama.


Mari kita isi Hari Suci ini dengan hati penuh cinta kasih, hadir secara langsung, dan ikut dalam setiap rangkaian acara yang penuh makna✨


Ajak keluarga, sahabat, dan orang-orang terdekatmu untuk bersama menyatu dalam kebajikan dan kedamaian😇


🗓 Senin, 12 Mei 2025

📍 Wihara Ekayana Arama

Jl. Mangga II No. 8, Tanjung Duren Barat, Jakarta Barat


🔸 Pindapata — 07.30 - 09.00 WIB

🔸 Puja Bakti Waisak — 09.00 - 12.00 WIB

🔸 Gemilang Waisak — 15.00 WIB - Selesai (Lokasi : Tribeca Park, Central Park Mall)

🔸 Meditasi Waisak — 23.00 WIB - selesai (Detik Waisak pukul 23.55.29)


📞 Info: William Lie – 0813 1998 8878


Mari hadir, bersatu dalam kebajikan, dan tebarkan vibrasi damai🪷✨


Persembahan penuh kasih,

Panitia Waisak 2569 T.B./2025

Wihara Ekayana Arama

Kunjungan Kasih Karuna Duta - Waisak 2569 T.B./2025Sabtu, 12 April 2025 09:00 - Sabtu, 31 Mei 2025 13:00

Kunjungan Kasih Karuna Duta


Dalam rangka menyambut Hari Tri Suci Waisak 2569 T.B. / 2025, Karuna Duta Wihara Ekayana Arama kembali mengadakan Kunjungan Kasih ke beberapa rumah sakit di Jakarta.


Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi semangat, cinta kasih, dan kepedulian kepada saudara-saudara kita yang sedang menjalani proses penyembuhan. Semoga kunjungan ini membawa kehangatan dan kekuatan bagi mereka untuk menerima dan menjalani kenyataan dengan lapang hati.


📅 Jadwal Kunjungan:

12, 19 & 26 April 2025

03, 24 & 31 Mei 2025


Bagi Sahabat Terkasih yang ingin turut serta dalam kegiatan penuh welas asih ini, silakan menghubungi:

📲 Ibu Linda : 0812-9449-9788


“Memberi perhatian pada orang lain berarti memberi perhatian pada diri sendiri. Membantu orang lain juga berarti membantu diri sendiri.”

– Master Cheng Yen


Persembahan Penuh Kasih,

Karuna Duta

Wihara Ekayana Arama

AlamatWihara Ekayana Arama
Jl. Mangga II No. 8 Tanjung Duren Barat
Duri Kepa - Jakarta Barat - 11510 - Green Ville
WhatsApp
0813 1717 11160813 1717 1119Nomor Telepon021 5687921021 5687922Fax021 5687923Emailadmin@ekayana.co.id
Download Aplikasi Ekayana Sekarang!
Get it on Google PlayGet it on Google Play
Ikuti Kami